Pemerintah Desa Dalembalar Gelar Musrenbangdes
PANDEGLANG, BeritaKilat.com - Pemerintah Desa Dalembalar menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Tahun 2026. Kegiatan ini merupakan forum resmi tahunan untuk menyepakati rencana kerja pembangunan desa yang akan dilaksanakan dalam satu tahun anggaran, dengan melibatkan pemerintah desa dan seluruh pemangku kepentingan. Kamis, 29/01/2027
Kepala Desa Dalembalar, Syamsul Bahri, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Musrenbangdes merupakan instrumen penting dalam percepatan pembangunan desa yang berbasis pada kebutuhan riil masyarakat.
“Musrenbangdes adalah wadah musyawarah antara pemerintah desa dan masyarakat untuk menyepakati rencana pembangunan desa secara bersama-sama,” ujar Syamsul Bahri.
Ia menjelaskan bahwa melalui Musrenbangdes, masyarakat diberikan ruang untuk menyampaikan usulan program dan kegiatan pembangunan yang dianggap prioritas, baik di bidang fisik maupun nonfisik.
Menurutnya, pembangunan desa tidak hanya difokuskan pada pembangunan infrastruktur semata, tetapi juga harus selaras dengan regulasi yang berlaku, termasuk Undang-Undang serta peraturan kementerian terkait.
“Selain infrastruktur, Musrenbangdes juga mengacu pada penguatan ekonomi lokal, peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), serta ketahanan pangan,” katanya.
Syamsul Bahri menegaskan bahwa Musrenbangdes bertujuan untuk meningkatkan transparansi penggunaan anggaran desa, memperkuat akuntabilitas pemerintah desa, serta memastikan partisipasi aktif masyarakat dalam setiap tahapan pembangunan.
Kegiatan Musrenbangdes tersebut dihadiri oleh Kabag Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang), Plt Camat Cimanuk beserta tim monitoring Kecamatan Cimanuk, perwakilan Kapolsek Cimanuk, Ketua dan anggota BPD, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, RT/RW, Ketua Karang Taruna, kader Posyandu, pengelola BUMDes, pendamping PKH, serta undangan lainnya.
Plt Camat Cimanuk, Rifa’i, S.IP., M.Si., memberikan apresiasi atas pelaksanaan Musrenbangdes yang dinilai berjalan dengan lancar, tertib, dan kondusif. Ia menyebut kekompakan antara pemerintah desa dan masyarakat sebagai modal penting dalam mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan.
“Saya yakin Pemerintah Desa Dalembalar selalu siap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya dalam pelayanan administrasi dan pembangunan,” ujarnya.
Melalui Musrenbangdes ini, diharapkan dapat menghasilkan perencanaan pembangunan desa yang tepat sasaran, berkeadilan, serta berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Dalembalar. (Dra)

Posting Komentar